Sejumlah Cara Setor Tunai Di BRI untuk Menghemat Waktu

Cara Setor Tunai BRI - Berbagai Metode Mudah (Dengan Gambar)

Sebagai salah satu bank negara dengan nasabah yang paling banyak di Indoneia, BRI terus memberikan inovasi yang memberikan kemudahan kepada para nasabahnya.

Termasuk pada layanan menabung dan juga deposit uang. Saat ini, telah hadir cara setor tunai di BRI yang memberikan kemundkinan kepada anda dalam menyetorkan uang dengan gampang.

Tidak melulu harus datang ke bank, anda bisa menghemat waktu dengan menggunakan mesin ATM, hampir sama ketika anda menarik uang.

Berikut ini terdapat sejumlah cara setor tunai di BRI yang dapat anda lakukan untuk menghemat waktu.

  1. Cara setor tunai di BRI melalui teller
  • Kunjungi ke kantor cabang BRI terdekat
  • Setelah masuk, katakan kepada satpam mengenai tujuan anda dan juga mengambil nomor antrean
  • Anda akan ditujukan mengambil formulir Penyetoran yang memiliki warna biru
  • Isi formulir yang dibutuhkan.
  • Pastikan formulir sudah anda tanda tangani
  • Lalu, berikan slip penyetoran dan juga uang yang mau anda setorkan ke rekening kepada teller
  • Selesai
  1. Cara setor tunai di ATM BRI dengan kartu

Berikut ini adalah cara setor tunai di BRI melaui mesin ATM dengan kartu yang dapat anda lakukan.

  • Datangi mesin ATM BRI terdekat
  • Siapkan uang yang mau anda setorkan. Pastikan dalam keadaan tidak terpasang strapless, tidak terlipat, atupun tidak sobek. Uang yang dapat disetorkan yaitu lembaran Rp. 50 ribu atau Rp. 100 ribu
  • Letakan kartu BRI pada mesin ATM
  • Klik bahasa dan juga tuliskan PIN anda
  • Klik opsi Setoran Tunai
  • Klij menu Rekening Tabungan
  • Letakan uang ke dalam kotak ATM
  • Tunggu beberapa saat, mesin ATM akan melakukan penghitungan dan juga menampilkan nominal uang yang anda setorkan.
  • Apabila uang ditolak, kotak akan kemballi terbuka bersama dengan nominal uang tertolak
  • Jika keterangan nominal uang yang ditampilkan telah benar, lanjut dengan klik menu ‘Setor’
  • Tunggu beberapa saat sampai proses berhasisl dan juga ambil bukti transaksi sebagai bukti uang sudah anda setorkan.
  1. Cara setor tunai di ATM BRI tanpa kartu

Berikut ini adalah cara setor tunai di BRI melaui mesin ATM tanpa kartu yang dapat anda lakukan

  • Akse aplikasi BRImo
  • Login memakai username dan juga password. Anda juga dapat memanfaatkan fingerprint atau face ID jika sudah mengaturnya
  • Klik ‘Menu Lainnya’
  • Klik opsi ‘Setor Tunai’
  • Tulis PIN BRImo
  • Tunggu beberapa saat sampai memperoleh kode akses lewat SMS
  • Kunjungi mesin ATM BRI terdekat yang memiliki fitur CDM.
  • Pilih opsi ‘Transaksi Tanpa Kartu’ pada mesin ATM BRI
  • Klik ‘Bahasa Indonesia’
  • Klik opsi ‘Setor Tunai Tanpa Kartu’
  • Tiliskan kode akses yang anda peroleh lewat SMS
  • TUliskan pula nomor ponsel yang terdaftar di BRImo
  • Masukkan lembaran uang yang mau anda setorkan
  • Apabila jumlah uang sudah benar, pilih ‘Setor’
  • Tunggu beberapa saat sampai proses setoran selesai. Klik ‘Ya’ apabila sudah benar sesuai dengan nominal yang anda setorkan
  • Ambil bukti transaksi sebagai bukti setoran sudah sukses.