Penyebab dan Cara Menghilangkan Cegukan Saat Sedang Berpuasa

7 Cara Mengatasi Cegukan saat Puasa Tanpa Minum Air

Tidak terasa beberapa hari ummat Islam akan berjumpa dengan bulan suci Ramadhan. Pada bulan Ramadhan Alloh menjanjikan banyak kebaikan dan keberkahan serta pahala yang berlipat lipat bagi bagi mereka yang bisa memanfaatkan dengan baik bulan ini. Sehingga tidak aneh kalau bulan Ramadhan banyak orang yang melakukan berbagai ibadah. Baik itu shaum, tadarus al quran, solat tarawih, sahur, buka puasa, dan lain sebagainya.

Penyebab Cegukan Saat Puasa

Perlu diketahui bahwa cegukan bisa terjadi akibat otot-otot diafragma mengalami kejang, kontraksi, atau peregangan. Otot diafragma sendiri merupakan salah jenis otot yang bentuknya seperti kubah dan tersekat diantara ulu hati dan diatas perut.

Otot diafragma yang berkontraksi tersebut akan memaksa udara untuk masuk ke tenggorokan. Nah, pada saat itulah udara yang dipaksa masuk terkena kotak suara serta membuat pita suara anda menutup secara tiba-tiba. Penutupan pita suara yang mendadak ini akan menyebabkan suara cegukan.

Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan cegukan saat berpuasa, seperti:

  • Makan sahur yang berlebihan
  • Makan terlalu cepat saat sahur
  • Mengonsumsi minuman bersoda saat sahur
  • Banyak menelan udara
  • Asam lambung naik
  • Mengonsumsi makanan yang terlalu pedas
  • Terjadi perubahan suhu dengan tiba-tiba
  • Stres atau terlalu emosional

 

Cara Menghilangkan Cegukan Saat Sedang Berpuasa

Karena tidak boleh makan dan minum saat sedang berpuasa, anda harus mengetahui bagaimana cara menghilangkan cegukan saat puasa.

  1. Menahan Napas

Cara menghilangkan cegukan saat puasa yang pertama adalah menahan napas. Caranya cukuplah mudah, anda cukup ambil napas dalam-dalam melalui hidung, kemudian tahan kira-kira selama 10 detik.

Kemudian, hembuskan pelan-pelan dan ulangi sebanyak 3-4 kali. Lakukan cara ini setiap 20 menit jika cegukan yang anda alami tidak kunjung hilang.

 

  1. Bernapas Dalam Kantong Kertas

Cara menghilangkan cegukan saat puasa selanjutnya adalah bernapa dalam kantong kertas. Dalam hal ini, anda bisa menggunakan kantong kertas kosong yang tebal, seperti paper bag. Lalu ikuti langkah-langkah dibawah ini:

  • Langkah yang pertama tempelkan leher kantong kertas ke area mulut dan hidung anda.
  • Pastikan seluruh area mulut dan hidung anda sudah tertutupi oleh kantong kertas.
  • Lalu bernapaslah di dalam kantong kertas tersebut. Bernapas di dalam kantong kertas lama kelamaan akan membuat anda menghirup karbondioksida. Alhasil, otot-otot diafragma yang tadinya berkontraksi akan melemas kembali.

 

  1. Duduk Memeluk Lutut

Duduk memeluk lutut juga bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan cegukan tanpa membatalkan puasa. Caranya adalah:

  • Yang pertama anda duduk dengan posisi kedua kaki ditekuk ke atas.
  • Lalu, peluk lutut anda sembari mencondongkan badan ke depan.
  • Tahan posisi tersebut selama 2 menit. Posisi ini akan memberikan tekanan pada area diafragma sehingga udara yang terjebak di dalamnya dapat keluar.

 

  1. Lakukan Manuver Valsalva

Untuk menghilangkan cegukan saat puasa, anda bisa coba melakukan manuver Valsalva. Caranya adalah dengan menutup mulut, mencubit hidung dan mengeluarkan udara sampai pipi mengembung seperti balon.

 

Sejatinya metode ini merupakan pemeriksaan medis untuk tes fungsi jantung, control saraf otonom jantung, membersihkan telinga dan sinus. Namun, metode ini juga terkadang efektif untuk menghilangkan cegukan.

Mungkin itu saja artikel kali ini tentang penyebab dan cara menghilangkan cegukan saat sedang berpuas. Semoga bermanfaat ya.